Rangkuman Bab 1 (Operasi Dasar Komputer)

Rangkuman Bab I

 

A.   Pengenalan Komputer

Komputer yang kita kenal saat ini berasal dari Compute, yang artinya menghitung. Setiap proses yang dilaksanakan oleh computer merupakan proses matematika menghitung. Komputer memiliki beberapa fungsi diantaranya adalah sebagai alat bantu menulis, menggambar, menyunting gambar atau foto, membuat animasi, mengoperasikan program analis ilmiah, simulasi, dan mengontrol peralatan.

1.     Komponen-Komponen Komputer

Komputer memerlukan beberapa komponen untuk dapat bekerja, komponen tersebut yaitu :

a.     Hardware (perangkat keras)

Hardware adalah komponen komputer yang merupakan suatu sistem yang saling bekerja sama untuk membentuk suatu kesatuan. Berdasarkan fungsinya,  hardware komputer dibagi menjadi beberapa bagian yaitu:

·       Input Device (perangkat masukan)

Terdiri atas beberapa macam piranti diantaranya sebagai berikut :

a)     Keyboard

b)    Mouse

c)     Scanner

d)    Mikrofo

·       Proses Device (perangkat pemrosesan)

Adalah hardware yang berfungsi memproses dan mengolah data yang diberikan oleh peralatan input dan selanjutnya dikeluarkan dalam bentuk informasi ke dalam peralatan output. Peralatan proses tersebut diantaranya :

a)     CPU (central processing unit)

b)    Motherboard

c)     RAM ( random access memory)

d)    ROM (read only memory)

e)    VGA Card

f)      LAN Card  

·       Output Device (perangkat keluaran)

Merupakan perangkat computer yang berfungsi menghasilkan suatu keluaran seperti gambar, kertas dan suara.

Contohnya sebagai berikut :

a)     Monitor

b)    Speaker

c.     Printer

·       Backing Storage (perangkat penyimpanan)

Disebut juga penyimpanan cadangan yang merupakan penyimpanan semua informasi nonaktif di dalam komputer.

·       Periferal (perangkat tambahan)

Merupakan perangkat keras yang dihubungkan ke komputer untuk meningkatkan kegunaannya.

Beberapa perangkat yang umum digunakan sebagai berikut :

a)     Modem

Modem adalah singkatan modulator demodulator yaitu suatu rangkaian yang berfungsi melakukan proses modulasi. Proses modulasi adalah proses menumpangkan data pada frekuensi gelombang pembawa ke sinyal informasi agar bisa dikirim ke penerima melalui media tertentu.

b)    Kartu Suara

Biasa disebut sound card yaitu suatu perangkat keras komputer yang digunakan untuk mengeluarkan suara dan merekam suara.

c)     Port Komputer

Pada bagian belakang komputer umumnya memiliki port yang terpasang dengan kabel atau peralatan lainnya. Seperti port untuk memasang keyboard, mouse, kabel monitor, kabel printer, dan lain-lain

b.    Software (perangkat lunak)

Perangkat lunak adalah perangkat yang mengacu pada hal-hal yang tidak berwujud dalam arti lain merupakan program-program yang telah dipasang pada komputer dan berfungsi mengendalikan kerja komputer.

Jenis-jenis software adalah sebagai berikut :

·       Sistem Operasi

Sistem operasi adalah perangkat lunak  yang berfungsi untuk mengelola dan mengkoordinasikan setiap komponen dan fungsi komputer.

·       Bahasa Pemrograman

Bahasa pemrograman adalah perangkat lunak yang berfungsi sebagai pemberi instruksi yang melibatkan sintak dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan suatu program aplikasi komputer.

·       Program Aplikasi

Merupakan aplikasi lunak yang memiliki fungsi tertentu misalnya software presentasi dan software akuntansi.

c.     Brainware

Brainware adalah user atau orang yang menggunakan perangkat komputer. Dalam sistem komputer, brainware menjadi hal yang sangat penting dan tidak bisa dipisahkan dengan hardware  dan software. Contoh-contoh brainware :

·       Programmer

Orang yang mempunyai kemampuan dalam Bahasa pemrograman.

·       Administrator

Orang yang bertugas mengelola sebuah system operasi dan program yang digunakan pada komputer atau jaringan komputer.

·       Operator

Orang yang menjalankan sistem operasi dan program dalam perangkat komputer. 

2.     Jenis-Jenis Komputer

Komputer sudah berkembang dari masa ke masa karena komputer semakin dibutuhkan oleh manusia.  Jenis-jenis komputer bisa dibedakan berdasarkan kriteria, fungsi dan fisiknya.

Berikut jenis-jenis komputer :

·       Supercomputer

·       Mainframe (komputer besar)

·       Mini Computer (komputer kecil)

·       Personal Computer (PC)

·       Laptop

·       Notebook

·       Netbook

·       Computer Mobile

Terdiri atas ;

a)     Komputer Tablet

b)    Alat Baca Buku Elektronik (E-reader)

c)     Smartphone

 

B.   Menghubungkan Perangkat, Menghidupkan, dan Mematikan             Komputer

1.     Menghubungkan Perangkat

Sebelum menggunakan komputer, ada beberapa hal yang harus diperhatikan;

a)     Pastikan semua kabel pada peralatan komputer baik kabel monitor, keyboard, mouse, dan peralatan lainnya sudah terpasang dengan baik.

b)    Pastikan kabel listrik sebagai sumber daya terhubung dengan benar ke komputer.

2.     Menghidupkan Komputer

Langkah-langkah menghidupkan komputer;

1)    Tekan tombol on atau tmbol power pada komputer.

2)    Untuk selanjutnya komputer akan melakukan proses yang dinamakan booting.

3)    Jika komputer berada pada suatu jaringan, biasanya mengharuskan user/pengguna komputer untuk melakukan log in terlebih dahulu sebelum memasuki sistem.

3.     Mematikan Komputer

Setelah menggunakan komputer, sebaiknya kita langsung mematikannya. Jika tidak, komputer akan mengalami kerusakan. Berikut langkah-langkah mematikan komputer.

1)    Pilihlah tombol start

2)    Pilihlah tombol off komputer yang akan menampilkan kotak dialoh turn off komputer, pada kotak dialog tersebut terdapat pilihan-pilihan sebagai berikut:

-        Standby

-        Turn off

3)    Restart digunakan untuk mematikan komputer sejenak, kemudian menghidupkannya lagi.

4)    Hibernate digunakan untuk mengakhiri penggunaan Windows dengan terlebih dahulu menyimpan posisi pekerjaan terakhir yang sedang  dikerjakan ke dalam harddisk.

4.     Menghidupkan dan Mematikan Handphone/Tablet.

a.     Cara mematikan dan menghidupkan android/tablet secara otomatis

1)    Buka setting atau setelan

2)    Gulir layar kearah bawah dan pilih daya mati dan menyala terjadwal.

3)    Atur waktu agar handphone menyala atau mati sesuai dengan keinginan.

4)    Aktifkan kembali dengan cara menghidupkan tombol on – off disebelahnya.

b.    Cara mematikan dan menghidupkan smartphone secara manual

1)    Menyalakan smartphone tekan dan tahan tombol lock screen hingga smartphone menyala.

2)    Mematikan smartphone tekan dan tahan tombol lock screen hingga muncul pilihan power off, kemudian pilih menu power off tersebut.

C.   Menggunakan Sistem Operasi

Salah satu dari komponen software adalah sistem operasi. sistem operasi adalah perangkat lunak yang berfungsi melakukan operasi yang mengatur segala aktifitas komputer serta mengontrol sumber daya komputer dan menyediakan landasan sehingga sebuah program aplikasi dijalankan. Sistem operasi juga melakukan semua perintah penting dalam komputer serta menjamin aplikasi aplikasi yang berbeda fungsi agar dapat berjalan lancer secara bersamaan.

Sistem operasi komputer secara umum terbagi atas beberapa bagian seperti berikut :

·       Mekanisme booth

·       Command interpreter atau shell

·       Library

·       Driver

 

1.     Fungsi sistem operasi selain fungsi utamanya

·       Mengelola sumber daya terkait pengendalian perangkat lunak sistem / perangkat lunak aplikasi yang sedang dijalankan.

·       Mempersiapkan agar program aplikasi dapat berinteraksi dengan perangkat keras secara konsisten dan stabil tanpa harus mengetahui secara detail perangkat  keras.

·       Manajemen file yang dilakukan sistem operasi memiliki fungsi diantaranya :

-        Memudahkan cara kerja

-        Kemudahan dalam membuat, mengedit, dan menghapus file.

-        Kemudahan dalam melakukan back up dan recovery.

-        Menyimpan cadangan file dan folder

-        Tampilan antar muka yang user friendly pada sistem file

-        Data dapat disimpan dengan aman dan rahasia

·       Melakukan pengelolaan data pengendalian terhadap data masukan atau keluaran.

Sistem operasi berfungsi menyeragamkan operasi operasi pada perangkat tersebut. Sistem operasi juga berfungsi dalam mengatur aliran dan ke perangkat input output.

·       Mengatur memori

merupakan tempat penyimpanan sementara. Sistem operasi bertanggung jawab untuk melakukan pengaturan memori. Pengaturan ini mencakup hal hal berikut:

1)    Menjaga ruang memori yang sedang digunakan.

2)    Memilh program yang akan digunakan dari hard disk, dan disimpan pada memori.

3)    Mengalokasikan ruang memori sesuai kebutuhan. 

2.     Berbagai Jenis Sistem Operasi.

·       Unix

·       MS DOS

·       Windows

·       Linux

·       Mac Os 

D.    Mengenal Bagian-Bagian Desktop.

Desktop merupakan tampilan awal pada saat dimulainya sistem operasi. Berikut bagian bagian yang ada dalam desktop dengan menggunakan sistem operasi windows :

·       Ikon

Sebuah link dari sebuah program yang terinstall dikomputer yang berada di desktop.

·       Wallpaper / desktop background

Sebuah gambar tampilan yang terdapat di desktop.

·       Start / menu

Sebuah menu pintasan dari seluruh aplikasi yang ada dikomputer.

·       Taskbar

Sebuah menu panel bawah yang berisi seluruh aplikasi yang sedang dijalankan seperti pintasan aplikasi.

E.   Aspek K3 penggunaan komputer

Komputer memiliki dampak positif bagi manusia dan teknologi, selain itu komputer juga dapat menimbulkan masalah Kesehatan bagi penggunanya apabila tidak digunakan dengan benar dan sesuai prosedur.

 Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menghindari resiko penggunaan komputer adalah :

1.     Mengatur posisi tubuh saat bekerja dengan komputer hingga nyaman dan aman.

a)     Posisi kepala dan leher harus tegak dengan wajah menghadap monitor.

b)    Posisi punggung harus tegak.

c)     Posisi Pundak, jangan terlalu terangkat atau kebawah.

d)    Posisi lengan dan siku berada disamping badan dan siku membentuk sudut lebih besar dari 90 derajat.

e)    Posisi kaki harus berada dibawah dan telapak kaki menyentuh lantai.

2.     Mengatur perangkat komputer dan  ruangan sehingga memberi rasa aman dan nyaman.

3.     Jangan menahan untuk buang air kecil.

4.     Sesekali Gerakan badan untuk mengurangi ketegangan.

5.     Sesekali alihkan pandangan untuk relaksasi mata.

Bagian bagian komputer yang berbahaya bagi Kesehatan tubuh :

1)    Monitor

2)    CPU (Central Procesing Unit)

3)    Kabel komputer

4)    Keyboard


 Byanca Nathaniela Putri Subagio

kelas 7E / absen 11

Semoga Bermanfaat...

 

 

 

 


Comments

Popular posts from this blog

Kolaborasi Dalam Masyarakat Digital

Evaluasi Bab 2 (Perangkat Lunak Pengolah Angka)